Hati yang Allah cari
Pada waktu Daud terpilih menjadi raja Israel, ia dipilih karena hatinya (1Samuel 16:7*). Allah mencari orang yang mempunyai hati yang sama dengan-Nya. Sebagai orang Kristen, kita juga harus menunjukkan hati Allah; hati yang murni dan jujur, baik dalam pembicaraan maupun dalam pikiran kita. Kita harus selalu jujur dalam segala hal. Kalau keadaan hati kita baik, pembicaraan dan perbuatan kita juga akan baik.
I. Hati Manusia
Keadaan hati kita adalah dasar yang perlu diperhatikan kalau kita ingin hidup dengan jujur. Pelajarilah ayat-ayat berikut ini dan catatlah pengamatan-pengamatan Anda mengenai hati manusia.
Amsal 4:23* ____________________________________________________
Yeremia 17:9* __________________________________________________
Matius 5:8* ____________________________________________________
Matius 6:19-21* ________________________________________________
Lukas 6:45* ____________________________________________________